Selamat Datang di Situs Resmi Segitiga Emas Desa Penglumbaran, Susut, Bangli.  Kreatif dan Inovatif menuju Desa Mandiri

Artikel

''SOSIALISASI KANKER SERVIKS DAN KANKER PAYUDARA OLEH KKN PPM UNUD XXX DESA PENGLUMBARAN''

26 Januari 2025 04:08:17  Admin Desa Penglumbaran  641 Kali Dibaca  Berita Desa

 

Minggu 26/01 bertempat di Kantor Perbekel Desa Penglumbaran dilaksanakan Sosialisasi terkait Kanker Serviks dan Kanker Payudara. Acara dihadiri oleh Perbekel Desa Penglumbaran, Ketua TP. PKK Desa Penglumabaran, Ketua TP. PKK Dusun Se Desa Penglumbaran, peserta sosialisasi dari unsur remaja dan PKK serta mahasiswa UNUD yang melaksanakan KKN di Desa Penglumbaran. 

Tujuan dilaksanakannya sosialisasi apda hari ini bertujuan untuk mengajak Perempuan Desa Penglumbaran menyadari bahayanya Kanker yang dapat menyerang kapan saja. 

"Setiap 1 jam, 1 perempuan Indonesia meninggal akibat kanker leher rahim''

Setiap perempuan berisiko untuk terkena kanker leher rahim. Kanker leher rahim berkaitan erat dengan infeksi Human Papilloma Virus (HPV). Pemeriksaan Inspeksi Visual Asam Asetat (IVA) merupakan pemeriksaan skrining kanker leher rahim dengan cara melakukan pulasan asam asetat 3-5% ke leher rahim. Jika pada pemulasan tersebut terjadi perubahan warna keputih-putihan (aceto-white), maka mengindikasikan terdapat lesi prakanker. Dengan pemeriksaan ini, lesi prakanker dapat ditemukan secara dini untuk ditindaklanjuti sebelum menjadi kanker yang berbahaya. Lakukan pemeriksaan IVA secara berkala, sekurangnya 3 tahun sekali. Dan bila terdapat hasil positif, segeralah tindaklanjuti pengobatan sesuai. 

KANKER LEHER RAHIM DAPAT DICEGAH DENGAN MELAKUKAN PEMERIKSAAN PAP SMEAR/IVA SECARA TERATUR DAN MENINDAKLANJUTI TEMUAN ABNORMAL YANG ADA.

Lakukan deteksi dini dengan Periksa Payudara Sendiri ('SADARI'). Sadari dilakukan satu bulan sekali setelah 7-10 hari setelah hari pertama haid. Konsultasikan diri Anda ke dokter bila menemukan benjolan pada payudara atau suatu yang mencurigakan.

Cara Melakukan SADARI :

Berdiri di depan cermin, amati bila ada perubahan ukuran, bentuk, warna kulit, atau timbul lesung pada kulit payudara.

Angkat kedua tangan ke atas kepala, kemudian letakkan tangan menekan kedua pinggang. perhatikan apakah kedua payudara seimbang atau ada kelainan di salah satu payudara (asimetrisitas).

Payudara dapat diraba pada waktu mandi atau berbaring.

Cara meraba

Rabalah dengan tiga ujung jari tengah yang dirapatkan (telunjuk, tengah manis)

Lakukan gerakan memutar dengan tekanan lembut tetapi mantats mulailah dari pinggir dengan mengikuti putaran arah jarum jam dari sisi luar memutar ke dalam sampai menyentuh puting Rasakan apakah ada benjolan atau penebalan

Jangan lupa memencet area puting dan amati apakah keluar cairan yang tidak normal.

Pastikan untuk memeriksa juga area antara payudara hingga ketiak, serta payudara dan tulang selangka

Pada waktu mandi:

Tempatkan satu tangan dibelakang kepala, setelah disabuni buatlah lingkaran kecil dari puting susu kearah luar.

Kemudian naikkan tangan lainnya dan periksalah payudara lainnya.

Saat berbaring:

Berbaring dengan tangan kanan dibawah kepala, lalu periksa payudara kanan menggunakan tangan kiri. Lanjutkan untuk sisi satu nya.

Kirim Komentar


Nama
No. Hp
E-mail
Isi Pesan
  CAPTCHA Image  
 

 PENGADUAN MASYARAKAT WHATAPP

 [Pemerintah Desa]

Back Next

 SIG

SISTEM INFORMASI GEOGRAFIS

 Facebook

 Sinergi Program

Sistem Informasi Pembangunan Desa Sistem Informasi Perbendaharaan Negara

 Video Desa

VIDEO DESA

 Peta Desa

 Agenda

Belum ada agenda

 Penglumbaran on Facebook

 Komentar

 Media Sosial

 Statistik Pengunjung

  • Hari ini:768
    Kemarin:2.453
    Total Pengunjung:1.615.580
    Sistem Operasi:Unknown Platform
    IP Address:18.97.14.82
    Browser:Tidak ditemukan

 Arsip Artikel

12 Februari 2019 | 70.210 Kali
DASA WISMA
22 Maret 2019 | 48.949 Kali
Perkel SOP Desa Penglumbaran
26 Agustus 2016 | 45.431 Kali
Sejarah Desa
22 Maret 2019 | 45.187 Kali
Perdes Tapal Batas Desa Penglumbaran Nomor 02 Tahun 2014
14 Februari 2019 | 44.360 Kali
Pelayanan Pap Smear dan Iva Tes
22 Maret 2019 | 44.258 Kali
SK Linmas Desa Penglumbaran
12 Februari 2019 | 44.119 Kali
PROFIL KETUA PKK DESA PENGLUMBARAN