Rabu 02/03 bertempat di Catus Pata Kecamatan Susut dilakukan upacara pecaruan dalam memperingati hari raya tilem pada sasih kesanga. Sudah menjadi tradisi di Bali melakukan Upacara pecaruan pada saat hari raya tilem pada sasih kesanga ini. Biasanya hari raya tilem pada sasih kesanga ini disebut juga dengan hari raya ngerupuk. Kenapa dilakukan Upacara pecaruan di catus pata? Dikarenakan di situ merupakan tempat pertemuan ruang dan waktu yang dianggap sebagai titik sentral.
Dilakukan pecaruan merupakan pemberian sesajen terhadap Butha Kala yang ada di sekitar kita agar senantiasa melindungi dan tidak menimbulkan efek yang buruk. Acara dihadiri oleh Perbekel Se Kecamatan Susut, Bandesa Adat se Kecamatan Susut. Setelah melakukan persembahyangan Bersama akan diberikan Tirta atau air suci kepada Bandesa Adat Se Kecamatan Susut yang kemudian akan dibagikan kepada masyarakat di wilayah masing-masing. Air suci ini dipercaya membentengi lingkungan masing-masing secara niskala dari pengaruh buruk.
Setelah dilakukan pecaruan, pada saat sore menjelang malam hari dilakukan pengarakan ogoh-ogoh di Banjar Dinas masing-masing.