Jumat 14/06 bertempat di Balai Diklat Desa Penglumbaran dilaksanakan kegiatan Pelepasan serta Pentas Kreasi Seni siswa TK. Pra Widya Penglumbaran. Acara dihadiri oleh Kepala Dinas Pendidikan dan olahraga atau yang mewakili, Koordinator Wilayah Kecamatan Susut, Perbekel Desa Penglumbaran, Bunda Paud , Ketua Komite TK Pra Widya Dharma, Bhabinkamtibmas, Bhabinsa, Sekdes Penglumbaran, Bendesa Adat Serai Kembang Merta, Kelian Banjar Dinas KembangMerta, Ketua LPD Desa Adat Serai Kembangmerta, Kepala sekolah serta rekan Guru TK Pra Widya Penglumbaran, orang tua wali murid, serta anak didik TK Pra Widya Desa Penglumbaran.
Acara dibuka dengan Tari puspanjali, dilanjutkan dengan sambutan Ketua Koordinator Kegiatan, dilanjutkan dengan pementasan Tari Wirayuda.
Acara selanjutnya penyampaian Sambutan oleh Perbekel Desa Penglumbaran. Disampaikan oleh Bapak I Wayan Artawan bahwanya berkaitan dengan keberadaan TK. Pra Widya Penglumbaran menjadi ranah wewenang Pemerintah Desa Penglumbaran. Kegiatan - kegiatan yang dilaksanakan oleh TK Pra Widya Penglumbaran selalu melaksanakan koordinasi dengan Pemerintah Desa. Pelaksanaan Pentas Kreasi dilaksakan keliling ke Banjar - Banjar, dengan tujuan ingin lebih memperkenalkan keberadaan TK Pra Widya Penglumbaran kepada masyarakat luas. Banyak terimakasih kepada Kepala sekolah dan seluruh guru yang sudah mendukung dalam pembentukan karakater dan kepribadian anak - anak didik. Diharapkan jangkauan TK Pra Widya Penglumbaran dapat lebih luas tidak hanya di Desa Penglumbaran.
Acara dilanjutkan dengan pementasan tarian gopala, sambutan Kepala Dinas Pendidikan dan olahraga atau yang mewakili, dilanjutkan dengan pementasan tarian cindai dan tarian gopala sesion kedua.
Diakhir sesi acara ditutup dengan pementasan Drum Band oleh anak didik TK. Pra Widya Penglumbaran.