Dengan maraknya Virus Covid-19 relawan masyarakat di Banjar Dinas Tiga Kawan, Desa Penglumbaran, Kecamatan Susut, bangli melakukan pencegahan penyebaran Virus Covid-19 dengan melakukan penyemprotan disinfektan kepada setiap kendaraan yang keluar masuk di daerah Banjar Dinas Tiga Kawan.Dibuatkan palang pintu agar dapat dipastikan setiap kendaraan yang masuk sudah disemprotkan disinfektan. Walau keadaan saat itu hujan tidak menyurutkan semangat para Relawan untuk menjaga wilayahnya.
Tidak ada pengecualian dalam kegiatan ini termasuk Mobil Bapak Camat I Nyoman Sudana ST, MP.d yang saat itu sedang melintas juga di semprot dengan disinfektan sebelum memasuki wilayah Banjar Dinas Tiga Kawan, Desa Penglumbaran, Kecamatan Susut, Bangli.
Kegiatan ini sangat patut di tiru dan di jadikan contoh untuk wilayah yang lainnya untuk menjaga lingkungan kita agar terhindar dari Virus Covid-19. Diharapkan untuk masyarakat lainnya agar tetap mengikuti anjuran pemerintah agar tetap di rumah saja, Cuci Tangan Pakai Sabun, Social Distancing, dan Physical Distancing untuk meminimalisir penyebaran Virus Covid-19.
“MARI KITA CEGAH , SEBELUM TERJANGKIT”